IPS

Pertanyaan

cara menanamkan nilai hidup dengan efektif menurut ahli

1 Jawaban

  • Mata pelajaran: IPS

    Kelas: SMP

    Kategori: NIlai-nilai hidup

    Kata kunci: Cara menanamkan nilai hidup dengan efektif menurut ahli

    Pembahasan:

    Beberapa cara untuk menanamkan nilai-nilai hidup pada diri anak yakni dengan metode:

    a.Demokratis

    b.pencarian bersama

    c.keteladanan

    d.live in

    e.penjernihan nilai

    A.MODEL DEMOKRASI

    Model demokrasi yakni menekankan pencarian secara bebas dan penghayatan nilai-nilai hidup dengan langsung melibatkan anak untuk menemukan nilai-nilai tersebut dalam pendampingan dan pengarahan guru. Metode ini untuk menanamkan nilai-nilai seperti kejujuran, keterbukaan, penghargaan pada pendapat orang lain, kerendahan hati, sportivitas, toleransi.

    B.PENCARIAN BERSAMA

    Metode ini melibatkan siswa dan guru dengan emlakukan diskusi atas peristiwa actual di masyarakat.Hal ini membuat anak dapat mengambil nilai-nilai hidup dari masalah yang diolah bersama.

    C.KETELADANAN.

    Hal apapun yang dilakukan oleh guru dan orangtua maka anak-anak akan menirunya.

    Apa yang dikatakan oleh orang tua akan terekam dan dimunculkan kembali oleh anak.Guru dapat menjadi tokoh idola dan panutan bagi anak.

    D.LIVE IN

    Metode ini memberi pengalaman kepada anak untuk mempunyai pengalaman hidup bersama orang lain langsung dalam situasi yang berbeda sama sekali dari kehidupan sehari-hari.Contohnya, anak diajak berkunjung ke panti asuhan. Disana anak dapat membantu melaksanakan tugas-tugas harian yang dilaksanakan oleh anak-anak panti asuhan.Dengan demikian anak diajak untuk menerapkan nilai-nilai kehidupan berupa rasa syukur karena mendapat kehidupan yang lebih baik daripada anak-anak panti asuhan.

    E. PENJERNIHAN NILAI

    Ajak anak untuk secara kritis melihat nilai-nilai hidup yang berada dalam masyarakat dan akhirnya pada apa yang telah mereka lakukan. Ajak anak untuk melihat apakah tindakannya benar atau salah tergantung dari nilai tindakan itu sendiri.




    Gambar lampiran jawaban claramatika

Pertanyaan Lainnya