Akuntansi

Pertanyaan

Dalam persamaan akuntansi terdapat rekening "sewa dibayar muka" sebesar Rp.600.000.00. Pada akhirnya periode sewa dibayar dimuka tersebut yang sudah kadaluarsa Rp.200.000.00. Maka pencatatan kedalam persamaan akuntansi adalah

1 Jawaban

  • Persamaan Dasar Akuntansi

    Persamaan dasar akuntansi menggambarkan hubungan antara aset (harta) , liabilitas (utang), serta ekuitas (modal) perusahaan.

    Bentuk dasar
    Aktiva = Pasiva
    Harta = Utang + Modal
    Jika terjadi transaksi yang berkaitan dengan pendapatan dan beban, maka akan mempengaruhi saldo modal pemilik.
    » jika pendapatan bertambah akan menambah modal
    » jika beban bertambah akan mengurangi modal

    Analisis Transksi
    Sewa dibayar dimuka Rp200.000,- telah kadaluarsa berarti nominal tersebut sudah menjadi beban.
    » Beban Sewa bertambah Rp200.000,-
    » Sewa Dibayar Dimuka berkurang Rp200.000,-

    Pencatatan dalam PDA
    Karena beban bertambah maka akan mengurangi saldo modal.
    » Sewa Dibayar Dimuka (Harta) berkurang Rp200.000,-
    » Modal pemilik (Modal) berkurang Rp200.000,-

Pertanyaan Lainnya